PT Semen Tonasa Gelar Tudang Sipulung Antara Manajemen dengan Seluruh Karyawan dan Karyawati PT Semen Tonasa

    PT Semen Tonasa Gelar Tudang Sipulung Antara Manajemen dengan Seluruh Karyawan dan Karyawati PT Semen Tonasa
    PT Semen Tonasa Gelar Tudang Sipulung Antara Manajemen dengan Seluruh Karyawan dan Karyawati PT Semen Tonasa

    PANGKEP - Dalam rangka meningkatkan sinergitas dan menyegarkan kembali semangat kebersamaan, PT Semen Tonasa Gelar acara Tudang Sipulung antara manajemen dengan seluruh karyawan dan karyawati PT Semen Tonasa. Bertempat di Auditorium Kantor Pusat PT Semen Tonasa Pangkep, acara ini dilaksanakan secara offline tatap muka dan sekaligus juga online melalui aplikasi Zoom, Rabu 12 Juli 2023.

    Kegiatan yang rutin diadakan tiap semester di setiap tahunnya ini semakin spesial karena dirangkaikan dengan penyambutan Direktur Utama PT Semen Tonasa yang baru hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa, Asruddin. 

    Selain dihadiri oleh jajaran manajemen PT Semen Tonasa secara lengkap, acara ini juga dipenuhi oleh para pejabat Band 1, Band 2, Band 3 Semen Tonasa, direktur perusahaan afiliasi, serta ratusan karyawan/karyawati Semen Tonasa yang hadir via Zoom, baik yang berada di kantor pusat maupun yang berada di plant site area pabrik dan Pelabuhan Biringkassi, serta di area penjualan dan packing plant Semen Tonasa.

    Direktur Utama PT Semen Tonasa Asruddin dalam arahannya menyampaikan harapan dan sekaligus rasa optimisnya bahwa Semen Tonasa dapat melewati tahun 2023 ini dengan baik. "Terima kasih atas kerja keras seluruh karyawan dan karyawati, sehingga PT Semen Tonasa tetap bisa eksis dan memberikan kontribusi laba dan penjualan yang positif. Namun tentu saja tantangan tiap tahun semakin berat, termasuk di tahun 2023 ini. Sehingga, agar bisa survive dan bahkan dapat mencapai kinerja yang lebih baik, kiata harus mengejar pertumbuhan. Ini adalah tools paling dasar untuk mengukur konsistensi kita dalam bekerja. Sehingga, mau diberi target setinggi apapun, insya Allah akan bisa kita capai jika baseline kita growth atau mengalami pertumbuhan." ucapnya.

    Dalam kegiatan ini, Asruddin yang juga merupakan karyawan asli Semen Tonasa ini menceritakan kiat suksesnya dalam meniti karir selama 8 tahun belakangan ini. "Saya kira kuncinya adalah selalu menerima setiap tantangan yang diberikan dan melakukan yang terbaik semaksimal munking. Saya meninggalkan Semen Tonasa 1 Juli 2015 dengan jabatan terakhir sebagai GM Keuangan, untuk menerima penugasan di SIG. Setelah itu sempat menjadi Chief Financial Officer di Thang Long Cement, kemudian menjadi VP of Financial Policy and Excellence di SIG, dan kemudian terakhir menjadi CEO di Thang Long Cement sebelum diamanahkan sebagai Direktur Utama Semen Tonasa."

    “Jujur saja ini mengejutkan bagi saya pribadi. Tapi di satu sisi saya juga senang bisa kembali ke rumah, Semen Tonasa. Saya mohon dukungan dari rekan-rekan semua untuk membawa Semen Tonasa ini ke arah yang lebih baik kedepannya."

    Sementara itu, Direktur Keuangan PT Semen Tonasa Anis dalam sambutan selamat datangnya, menyampaikan perkembangan dan capaian kinerja Semen Tonasa selama beberapa tahun belakangan. Termasuk tantangan serta isu-isu strategis yang sedang dihadapi oleh Semen Tonasa saat ini serta tahun-tahun mendatang. "Berbagai tantangan ke depan ini memang tidak mudah. Tapi saya percaya, bahwa semua ini bisa kita hadapi bersama. Karena sejarah membuktikan, semakin diberi challenge maka kita semakin kreatif dalam melihat peluang dan mencari jalan keluar dalam menghadapinya. Mental-mental petarung dan semangat pantang menyerah inilah yang telah ditunjukkan oleh seluruh insan perusahaan selama ini." pungkasnya. 

    Dalam acara yang berlangsung secara santai dan penuh kekeluargaan ini, juga diadakan tanya jawab antara karyawan dan manajemen, serta dilakukan pembagian berbagai doorprize bagi peserta Tudang Sipulung yang beruntung.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kebugaran Tubuh, Kapolsek Bungoro Kompol...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Labakkang Pantau...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hari ini Paslon Nomor 1 MYL- ARA Gelar Kampanye Akbar di Bungoro, Ditaksir Ratusan Ribu Masyarakat Pangkep Hadir dan Terancam Macet
    Hendri Kampai: Buat Mobil Listrik Itu Jauh Lebih Mudah, Indonesia Pasti Bisa!
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Janji Manis di Bibir, Duri di Jalan Pendidikan
    Rekomendasi PSU di Dua TPS, Ketua Bawaslu Pangkep  Samsir Salam: Konsekkuensi Serta Perintah Regulasi
    Dimomen Valentine, Kanit Regident Sat Lantas Polres Luwu Bagi Coklat Ke Masyarakat Yang Telah Mencoblos 
    Aksi Tutup Jalur Rel Kereta Api di Desa Patallassang,  DPP Lembaga  Kontrol Independen Nasional  Yusuf: Warga Pemilik Lahan Putusan Inkra  Belum Dibayar
    Sinergitas Bhabinkamtibmas dan Babinsa Sambanggi Siswa/siswi Sekolah Dasar Negeri 43 Pulau Salebbo dan Berikan Himbauan Kamtibmas
    Jelang Pilkada 2024, Ada Empat Mantan Birokrat Bakal Warnai Balon Wabub Dampingi MYL
    Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Pimpin Personil Kontrol Gudang Logistik KPU Kabupaten Pangkep 
    Kepedulian Abdi Negara : Personil Polri diPelabuhan Soekarno Hatta Bantu Penumpang Sakit
    Jelang Pemilu 2024, Kepala Kelurahan Bonto-Bonto Barhaman Giatkan Program Jum'at Keliling Ajak Warga Pemilu Damai
    Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Divhumas Polri Gelar Donor Darah Bersama Media.
    Sapa Warga, Calon Bupati Pangkep Nomor Urut Satu DR Muhammad Yusran Lalogau: Dari Rakyat untuk Pangkep Maju 
    Antisipasi Potensi Gangguan Kamtibmas,  Personil Gabungan On Call Pleton Siaga Polres Pangkep Lakukan KRYD dan Patroli Preventif 
    Tindak Pidana Pencurian di Sapanang, Kasi Humas Polres Pangkep AKP Imran: Pelakunya Sudah Diamankan 
    Bhabinkamtibmas Desa Malaka Dampingi Warga Sulap Lahan Tidur Jadi Produktif untuk Dukung Ketahanan Pangan
    Jelang Pemilu 2024, Kepala Kelurahan Bonto-Bonto Barhaman Giatkan Program Jum'at Keliling Ajak Warga Pemilu Damai
    Bhabinkamtibmas Polsek Liukang Tangaya bersama Warga Binaan Bangun Kolaborasi yang Harmonis

    Ikuti Kami